Gaya atau style furniture mana yang sebaiknya kamu pilih: Japandi, Scandinavian, Japan, atau gaya minimalis? Sebelum menentukan, sebaiknya kita pahami dulu maksud dari style-style interior tadi.
Suka artikel ini? Yuk bagikan ke teman…
Japanese style
Style Jepang menitikberatkan pada harmoni dan kesederhanaan. Ruangan dengan gaya ini hanya memiliki sedikit furnitur dengan warna natural.
Filosofi dari furnitur gaya Jepang adalah “The Beauty of Simplicity”. Dengan jumlah furnitur yang seminimal mungkin, bahkan tanpa sofa, diharapkan bisa mendatangkan suasana nyaman, menenangkan, dan damai.
Scandinavian Style.
Gaya Skandinavia mengedepankan desain minimalis, tetap estetis, dan tetap fungsional. Warna Style Skandinavia biasanya berwarna putih (netral cerah) dengan paduan tone warna natural kayu.
Filosofi furnitur gaya Skandinavia adalah simplicity, minimalism, and functionality.
Tidak seperti Japan Style yang menekankan pada kesederhanaan, scandinavian style lebih menekankan pada keseimbangan fungsional. Dalam artian boleh menambah jumlah furnitur selama itu memiliki fungsi yang jelas dan tetap memiliki nilai estetis. Intinya: tidak kekurangan tapi juga tidak berlebihan.
Japandi Syle
Japandi adalah gaya desain yang memadukan kedua jenis style sebelumnya, yaitu Japanese + Scandi.
Sederhana namun tetap seimbang secara fungsi adalah titik berat Japandi Style.
Gaya Japandi bisa diadopsi pada berbagai jenis ukuran ruangan karena sifatnya yang space-saving sehingga bisa memaksimalkan ruangan namun tetap estetis.
Gaya Minimalis.
Japanese Style itu minimalis
Scandinavian Style juga minimalis
Begitupun Japandi Style, tetap minimalis.
Ketiga gaya tersebut pasti minimalis, tapi yang minimalis belum tentu salah satu dari ketiganya.
Bingung?
Ga perlu bingung.
Jika kamu tidak terlalu memusingkan istilah, pilihlah contoh desain yang kamu suka tanpa harus memusingkan gambar desain itu termasuk gaya apa. Tentu saja tetap mempertimbangkan luas ruang yang ada.
Yang harus diperhatikan dari sebuah furniture adalah: desain bisa memaksimal ruang, multifungsi, estetis, dan yang paling penting kamu menyukainya.
Gaya furnitur minimalis adalah sebutan masyarakat umum yang tidak mau (atau belum tau?) memusingkan istilah.
Jadi, gaya mana yang jadi pilihanmu?